Wartawan legendaris AS, Bob Woodward dalam buku terbarunya yang berjudul "Obama's Wars" telah mengguncang Washington dengan memuat berita perselisihan dan pertikaian antara para ajudan Presiden Barack Obama atas apa yang harus dilakukan di Afghanistan.
Dalam buku tersebut, Woodard mengungkapkan ketidakpercayaan dikalangan internal dan pertarungan antara tim keamanan nasional Gedung Putih dan adanya klaim Obama yang mendikte strategi perang enam-halaman setelah frustrasi dengan sikap Pentagon.
Buku, yang akan dirilis Senin depan, melukiskan pemerintahan Obama harus 'bertikai' selama perang di Afghanistan, bahkan sewaktu presiden Obama setuju untuk penambahan tiga kali lipat pasukan di tengah adanya kecurigaan bahwa Obama sedang dimasukkan kedalam 'kotak' oleh militer.
Informasi dalam buku ini bisa menciptakan keadaan kecemasan yang tak terselesaikan bagi para pembaca, seperti ketika penasehat tinggi Obama di Afghanistan dan utusan khusus nya untuk wilayah ini yang digambarkan meyakini strategi di Afghanistan tidak akan bekerja.
Yang paling mengejutkan dalam tulisan wartawan ini adalah bahwa buku ini juga melaporkan bahwa AS mempunyai laporan intelijen yang menunjukkan bahwa Presiden Afghanistan Hamid Karzai didiagnosis sebagai orang yang mengalami depresi.
Judul buku "Obama's Wars" tampaknya dimaksudkan untuk merujuk tidak hanya pada konflik di Afghanistan, tetapi juga konflik antara tim keamanan nasional Presiden.
Pertarungan internal merajalela di seluruh buku ini. Meskipun perpecahan internal telah menjadi rahasia publik, buku itu menunjukkan bahwa mereka bahkan lebih intens dan berbeda dari yang sebelumnya diketahui orang dan menawarkan detail-detail yang lebih baru.
Wakil Presiden Biden dikutip dalam buku itu, menelepon Richard Holbrooke, wakil khusus presiden untuk Afghanistan dan Pakistan dan menyebutnya "bajingan paling egois yang pernah kutemui."
Bob Woodward mengungkapkan presiden sangat bertentangan dengan penasihat militer Jenderal David Petraeus dan Laksamana Mike Mullen, ketua Gabungan Kepala Staf militer.
Woodward menulis bahwa perbedaan pendapat berubah menjadi nama panggilan di kedua sisi, Post melaporkan. Pada satu titik, Petraeus merasa dikucilkan dan mengatakan seorang pembantu Obama serta menganggap penasihat Obama David Axelrod sebagai "complete spin doctor."
Beberapa pejabat pemerintah menyatakan penghinaan terhadap Jenderal James Jones, pensiunan jenderal Marinir yang merupakan penasehat keamanan nasional Obama. Sementara dia pribadi menyebut mereka sebagai "Politbiro", "Mafia," atau "kutu air" .
Wartawan Bob Woodward terkenal untuk karyanya, bersama dengan wartawan Carl Bernstein yang mengungkapkan skandal Watergate yang akhirnya menyebabkan pengunduran diri mantan Presiden Richard Nixon.(fq/arabnews)
sumber : www.voa-islam.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar